Wednesday, June 16, 2010

MENGINTIP PENYEDIA SUMBER ENERGI ANAK KOS




Salam CREATIF

Masih ingatkah dengan pertanyaan guru SD kita, "Makanan sumber energi adalah ?". Pasti kita secara serentak akan menjawab "NASI". Iya kan ?

So, kesempatan kita akan mengintip konsumsi nasi (khususnya) di beberapa warung yang berdiri di daerah Mulyorejo,dan menjadi referensi makan bagi anak-anak kos.



WARUNG NASI BU PANI

Warung nasi ini terletak di daerah Mulyorejo Tengah. Strategis di daerah padat rumah kos, baik kos mahasiswa maupun kos keluarga. Harga dan rasa patut diberi jempol. Cukup merogoh kocek 5000 rupiah, kamu sudah bisa merasakan nasi pecel lauk pindang (ikan laut) goreng dengan minum es susu / susu hangat. Atau cukup 4000 rupiah saja, sudah merasakan nasi campur lauk telur dadar dan minum es tea. Wah, harga ini cocok bua kantong anak kos.

Selain masakan di atas kamu juga patut cobain gado-gado dan sup ayam. Sup ayam yang didalamnya kamu bisa temukan irisan wortel dan berbagai sayuran lainnnya, irisan baso, dan kamu juga bisa minta diberi ceker ayam 1-2 ceker, sesuai selera.



WARUNG NASI BU SARMI



Sesuai dengan namanya, warung nasi ini memiliki satu chef utama yang sekaligus pemilik yaitu Bu Sarmi. Wanita paruh baya ini berasala dari Kota Tulungagung. Jika Kamu berasal dari kota tersebut, kamu pasti tidak akan asing dengan rasa kental masakan santan ikan lautnya. Kental santan kelapa, pedas dan gurih, khas masakan daerah pesisir selatan Pulau Jawa.


Warung nasi ini berdiri di pinggir jalan Mulyorejo. Terletak strategis di dekat rumah kos kembar. Kamu dapat menikmati hidangan ala dapur rumah seperti pecel, urap, kare ayam, rendang, tumis kacang panjang dan kangkung, ayam goreng original bandeng presto goreng dan masih banyak lagi. Pada saat-saat tertentu disediakan masakan ikan laut yang kental santannya dan pedasnya mantap. Sangat cocok buat kamu yang gemar masakan gurih dan pedas.

Siapkan doku kamu 4500-6000 rupiah untuk menikmati satu porsi nasi + urap + tahu goreng + santan ikan laut + sambal sepuasnya, minumnya es tea/sari buah. Bagi ukuran anak kos, harga ini pantas sekali buat anak kos. Warung buka dari jam o8.30 - 14.00.


Bagaimana mau coba ? Tambahkan kedua warung di atas sebagai referensi pengisi energi kamu.

Sahabat Creatif, silahkan memilih salah satu warung di Mulyorejo dan sekitarnya di bawah ini untuk masuk dalam postingan CREATIF CLINIC selanjutnya, sertakan juga alasannya ya (Ketik jawaban kamu di kolom comment kami ).


Pilih satu warung di bawah ini dan berikan alasan kenapa harus masuk di postingan CREATIF CLINIC selanjutnya :

  1. Mie Ayam Rajawali, alasan……………
  2. Mc Tres, alasan…………………………….
  3. Warung Kos2an Sepur, alasan………
  4. Warung Ijo Sitorejo, alasan…………….
  5. Warung Penyet Jakarta, alasan………..






No comments:

Post a Comment